Sunday, November 17, 2024

Regina Song Penyanyi dan Penulis Lagu Muda Berbakat Singapura, Lagunya Viral di Medsos



FEMUSINDO.com - Memulai debutnya pada tahun 2021, Regina Song penyanyi dan penulis lagu Singapura yang tengah naik daun.

Setelah merilis album debutnya Fangirl, penyanyi kelahiran 16 Februari 2004 yang viral di Medsos ini memiliki lebih dari 2,3 juta pendengar bulanan di Spotify.

Single-nya berjudul "The Cutest Pair" menduduki puncak tangga lagu Recording Industry Association Singapore (RIAS). 

Regina, yang saat ini baru berusia 20 tahun, telah menarik perhatian dunia melalui single viralnya, "The Cutest Pair" tersebut. Lagu ini sukses besar di TikTok, membuat suara lembut dan energik Regina mencuri perhatian global.

Ikuti Latar Belakang Musik Orang Tua

Mengikuti latar belakang musik orang tuanya, Regina mulai belajar piano pada usia enam tahun. Pada tahun 2017, Song mendaftar di School of the Arts, Singapura. 

Pada tahun 2020, saat berusia 16 tahun, Regina Song mengambil jeda sekolah selama setahun, mulai menulis lagu dan bekerja paruh Waktu.

Aktivitasnya itu untuk mengumpulkan dana guna membiayai produksi lagunya, yang menghabiskan biaya sekitar S$ 800 hingga S$ 1.200 per lagu. 

Song lulus tahun 2022, mengambil jurusan piano klasik. Saat ini, Song merupakan bagian dari mahasiswa baru di University of the Arts Singapore, yang sedang belajar untuk mendapatkan gelar Bachelor of Arts di bidang musik.

Tur Perdana di Asia Tenggara

Pada tahun 2024, Regina Song mengumumkan tur perdananya di Asia Tenggara tahun 2025 bertajuk 'Fangirl: The Tour'. 

Tur ini membawa Regina ke empat kota besar di Asia Tenggara, yakni Kuala Lumpur (Malaysia), Bangkok (Thailand), Jakarta (Indonesia) dan Manila (Filipina).

Bagi Regina, tur tersebut menjadi momen bersejarah karena merupakan penampilan pertamanya di luar Singapura. 

Regina tampil di Jakarta pada 19 Januari 2025 di Krapela, sebuah kesempatan emas bagi para penggemarnya di Indonesia untuk menyaksikan langsung pesonanya di atas panggung. (*)

Buka Komentar
Tutup Komentar
No comments:
Write comment

UPDATE

Back to Top